Ternak burung kenari: Hobi vs Bisnis

Bekerja dengan senang hati adalah kenikmatan hidup yang tiada tara, awali kerja dari hobi

Merawat alam adalah tanggung jawab kita

Antara manusia dan alam adalah satu kesatuan yang tak bisa terpisahkan, dan termasuk bagian dari tugas manusia sebagai khalifatullah fil ardh

Kenali Burung Kenari

Mengenali macam macam dan karakter burung kenari adalah modal pertama untuk berbisnis burung kenari

Panduan ternak kenari terlengkap

Blog ini menyajikan panduan ternak kenari yang simpel dan mudah dipraktekkan

Setelah banyak uang sisihkan untuk berlibur

Sebagian dari hasil bisnis untuk berlibur ke luar negeri

Monday

Harga Burung Kenari dan Kacer

Berikut ini adalah list harga burung pada umumnya, burung yang terdapat dalam harga ini bisa saja berubah tergantung trend yang berlaku di masyarakat pecinta burung. Harga burung kenari dan kacer yang ada di bawah ini masih tergolong masih bahan, adapun burung yang mempunyai keindahan suara khusus harganya akan khusus lagi.

  • Burung Kenari hijau lokal Rp.100.000
  • Burung Kenari lokal bahan bond Rp.120.000 - 130.000
  • Burung Kenari kuning lokal Rp.150.000 – 200.000
  • Burung Kenari putih lokal Rp.250.000
  • Burung Kenari oren lokal Rp.350.000
  • Burung Kenari AF yorkshire Rp.300.000 - 450.000
  • Burung Kenari F1 yorkshire Rp.1.000.000 - 1.200.000
  • Burung Kenari F2 yorkshire Rp.2.000.000 - 2.500.000
  • Burung Kenari betina yorkshire Rp.5.000.000 - 7.000.000
  • Burung Kenari jantan Yorkshire Rp.7.000.000 -.10.000.000
  • Burung Kacer jawa hutan Rp.350.000
  • Burung Kacer jawa Rp.450.000
  • Burung kacer poci hutan Rp.150.000
  • Burung Kacer poci Rp.200.000

Kami belum bisa menyediakan burung di atas untuk dijual, karena masih dalam proses budidaya, list harga di atas dimaksudkan untuk memberikan peta harga agar kita tidak mudah tertipu dengan janji manis sesama pecinta burung. Supaya tidak keliru dalam memilih burung kenari berkicau khususnya maka kami sarankan untuk membaca posting tipe burung kenari gacor

Peluang bisnis sangkar burung

Bila pembisnis seputar burung bisa mengintip peluang bisnis burung berkicau maka para produsen lain bisa melakukan hal yang sama perangkat yang berkaitan dengan burung berkicau, perangkat yang dimaksud adalah membaca peluang bisnis sangkar burung. Setiap burung piaraan rata-rata membutuhkan satu sangkar, kalau logikanya demikian maka peluang usahanya sama dengan peluang bisnis burung berkicau. Ramainya bisnis burung berbanding sama dengan ramainya bisnis sangkar burung.

banyak jenis sangkar bnrung yang dibutuhkan para pehobi burung dari yang sederhana, bermotif ukiran, sampai yang mahal, kisaran harganya dari ribuan sampai jutaan rupiah. bahkan ada sangkar burung yang harganya lima jutaan. Tergantung dari tingkat keunikan dan bahan dipakai untuk sangkar tersebut. Sangkar burung tergantung dari jenis burungnya, burung sedang seperti burung kenari akan menggunakan sangkar ukuran 30x60cm sedangkan, burung kecil biasanya cukup dengan 25x30cm. Untuk menjangkau pangsa pasar yang lebih banyak lagi, kita harus tahu burung apa yang lagi trend di kalangan pecinta burung.

Peluang bisnis sangkar burung mempunyai kesempatan yang sama dengan para pebisnis burung itu sendiri. Bayangkan seolah anda mempunyai burung cantik yang kicaunya merdu, tetantu pemiliknya akan menginginkan untuk di tempat sangkar yang mahal dan unik. Sekarang ini bahan sangkar yang paling diminati adalah sangkar burung yang jari-jarinya terbuat dari fiber, disamping elastis juga empuk bagi paruh burung yang masih belum jinak

Dari sisi keuntungannya, bisnis ini menjanjikan keuntungan yang besar, karena bahannya murah dan sedikit, lebih mngandalkan tekhnik pembuatan dan skill keterampilan seni dalam membuatnya, tak heran apabila ada pengrajin sangkar dengan pesanan yang minim namun masih tetap eksis dan mampu survive, hal itu disebabkan sangkar burung mengeruk keuntungan separuh lebih dari bahan yang dubutuhkan. Hanya saja butuh skill khusus dalam membuatnya.

Namanya hobi, tentu tak terhitung materi, berapapun jika hobi pasti akan dibeli. Inilah keuntungan para pengrajin sangkar burung, semoga manfaat dan bersiaplah untuk menerima pesanan yang banyak jika hasil buatan anda menarik dan harganya sedikit miring, terlebih pecinta burung semakin banyak dan berkomunitas sendiri-sendiri.

Penting...!!! membaca tipe burung kenari gacor

Friday

Mengintip peluang bisnis burung berkicau

Memiliki burung berkicau mungkin keingin sebagian orang saja, karena prihal memiliki burung berkicau adalah hobi, tingkat popularitas pasarnya mungkin berbeda dengan popularitas bisnis pangan, pakaian atau properti dll. Disebabkan papan, pangan dan sandang dibutuhkan oleh semua orang setiap saat. Tapi jangan lupa bahwa secara nominal keuntungan atau peluang bisnis burung berkicau sangat menjanjikan keuntungan yang berlipat ganda

Bisnis Burung berkicau sudah barang tentu memiliki nilai ekonomis cukup tinggi, termasuk rangkaian yang terkait dengan brung kicau tersebut seperti sangkar, pakan dan aksesoris lainnya menjadi terangkat nilai bisnisnya seiring dengan peningkatan nilai bisnis burung kicau, terlebih lagi para penggemar burung makin meningkat seiring dengan semakin rapatnya pemukiman penduduk, sehingga tak banyak lagi pohon besar dimana bisa mendengarkan kicauan burung setiap saat.

peluang bisnis burung kicau ini belum banyak diminati oleh banyak orang, tetapi penulis yakin bahwa suatu saat segala jenis burung akan meledak menjadi komoditas bisnis yang menjanjikan keuntungan besar. Saat ini banyak yang acuh dengan bisnis burung karena tidak banyak diiklankan oleh media-media tulis, cetak maupun online, kalau adapun tak segencar produk-produk lain.

Melihat populasi burung semakin langka, maka bisnis burung kicau menjadi sasaran empuk bagi yang mengerti tentang betapa banyaknya para penggemar burung yang masih "malu-malu" menampakkan kegemarannya mempunyai burung piaraan.

ada ungkapan:"pemula adalah pemenang", sebelum banyak yang bisa membaca peluang bisnis ini, alangkah baiknya jika anda lah sebagai pemulanya. Karena pemula akan lebih banyak makan asinnya 'garam' pembudidayaan burung berkicau. 

Silahkan baca juga 

Monday

Mitos burung prenjak berkicau bertalu-talu

Kita telah sadar betul bahwa banyak kejadian alam yang sering bersamaan dengan fenomena sosial, fenomena tersebut tidak terbukukan namun lebih pada cerita dari lisan ke lisan. Itulah asal usul dari terciptanya mitos. Biasanya mitos itu kental dengan orang-orang yang bergaul akrab dengan alam. Mitos tidak memperhatikan makna ilmiah, karena mitos muncul dengan diyakini secara tiba-tiba dari lisan bukan dianalisa secara tulisan. Adapun kebenaran mitos tidak bisa dipertanggungjawabkan secara empirik dalam metode ilmiah. termasuk mitos burung prenjak berkicau bertalu-talu

Karena mitos tentu lebih tepatnya diawali dengan kata "konon". Konon ada mitos bahwa burung prenjak yang bertalu-talu didepan rumah memberi isyarat akan hadirnya tamu agung yang membawa berita gembira dan menyenangkan, begitu juga dengan burung prenjak yang berkicau di samping kanan rumah. Sebaliknya apabila kicau prenjak di sisi kanan atau belakang rumah memberikan isyarat bakal ada tamu yang membawa petakan bagi rumah tersebut.

Bagaimana dengan rumah yang makin sempit, depan rumah jalan raya, tidak ada pohon sama sekali sedangkan di belakang rumah berupa halaman luas ditumbuhi pohon besar dan rindang, tentu burung apapun lebih memilih berkicau di belakang rumah dari di depan rumah yang bising dengan suara kendaraan.

Kalau disebelah kanan dan kiri, juga mengalami kelemahan, karena di sebelah kiri rumah adalah sebelah kanannya tetangga kita. Apakah itu berarti petaka bagi kita sedangkan berita gembira bagi tetangga sebelah, hahaha. tapi yang namanya mitos ya tetap didasarkan atas kepercayaan terhadap mitos tersebut. Demikian mitos burung prenjak berkicau bertalu-talu

Sunday

Tipe burung kenari gacor

Ada beberapa tipe burung kenari gacor yang harus diperhatikan, tipe yang dimaksud di sini ciri khusus yang di miliki oleh burung tersebut bukan tipe dari keturunan burung perkawinan silang atau yang lainnya

Kepala burung kenari
Kepala dari burung tersebut besar, dan tidak kerucut tetapi justru mendekati kotak. Burung kenari yang memiliki ciri seperti ini menunjukkan bahwa burung tersebut memiliki mental tarung tangguh, tidak cemen dan rajin berkicau

Lehernya tidak tipis, kita tahu bahwa keras dan tidaknya suara kicau disebabkan karena pita suara yang dimiliki, biasanya semakin besar pita suaranya maka semakin besar pula volume suaranya. Leher yang besar dan agak panjang menunjukkan bahwa burung tersebut memiliki pita suara yang lebih besar dan lebih panjang.

Dari browsing yang kam dapat ternyata menunjukkan bahwa paruh yang tebal agak bulat dan tipis menunjukkan burung tersebut mempunyai volume yang lebih besar daripada burung yang berparuh tipis.

Body burung yang panjang dan ramping, selalu perhatikan memilih burung yang berbodi panjang dan ramping, karena bodi panjang dan ramping menunjukkan panjang nafasnya, pada saat berkicau burung tersebut bisa nge-roll lebih lama.

Demikian tipe burung kenari gacor yang dapat kami bagi-bagikan kepada penggemar kenari semoga manfaat, Oiya... ini adalah lanjutan posting sebelumnya "cerdas memilih kenari super sehat dan hebat
 =============
posting ini juga sengaja dipakai untuk mendapatkan pengakuan dari  technorati : 8SQFB24TBK4Z

Saturday

Burung kenari setelah kawin menjadi gacor

Lima bulan telah berlalu sejak berkenalan dengan burung kenari hingga akhir tahun 2014 ini. Setelah saya kawinkan dengan kenari betina dan kenari betina yang mandiri mampu mengerami telurnya sendiri, ternyata kenari yang asalnya ngeriwik menjadi gacor, tak heran setelah ketemu dengan teman saya di rumah makan bumbu desa, beliau yang lebih lama 'bergaul' dengan burung memberikan penjelasan, bahwa kenari apabila sudah cukup usianya dan telah melakukan kawin ia akan lebih birahi dan lebih gacor

Saking gacornya, akhirnya saya pilih jalan terbaik, kenari tersebut harus dikerodong sepanjang hari sepanjang malam. Tapi bukan malah berhenti tetapi makin keras lengkingannya. Rupanya harus bernapas lega, karena selama lima bulan merawat burung kenari tidak sia-sia

Tak heran lagi, Burung kenari gacor yang digantung di samping rumah itu akhirnya banyak mendapat pujian bagi setiap orang yang melintasnya. Cara ini tergolong sangat mudah dan bisa membantu seseorang yang hanya mempunyai betinanya tetapi tidak mempunyai pejantan. Kawinkan dua minggu kemudian pada saat ngerem angkat kenari pejantannya agar si betina fokus ngerem, tekhnik ini dijamin gacor cor cor, begitulah pengalaman singkat dan menarik. Silahkan baca juga, cerdas memilih burung kenari super sehat

Setelah burung kenari berkicau dengan rajin jangan lupa untuk memberikan banyak nutrisi dari sisi makanannya, sesuaikan dengan cuacanya, kalau musim pasan usahakan bisa sesering mungkin untuk memberi makanan yang banyak mengandung vitamin dan air, seperti Apel atau sayuran misalnya sawi, timun, oyong dan lain-lain. Juga jangan pernah lupakan memberi juwawut dan telur puyuh jika ada, paling tidak 2-3 hari sekali.

Perawatan burung kenari dan pengaruh kicaunya

Burung kenari sebagai burung piaraan haruslah mendapat perhatian khusus dari mpunya, perawatan burung kenari dan pengaruh kicaunya adalah dua hal yang berbeda tapi saling berkaitan. Perawatan dari pemiliknya sedangkan kicau menjadi ihwal burungnya, akan tetapi keduanya saling mempengaruhi secara erat. hal penting yang harus diperhatikan setiap saat adalah:

Sangkar Burung Kenari
Sarang burung kenari minimal berukuran 60cmx30cm, ukuran tersebut standard untuk ukuran burung tanggung sebesar burung kenari tersebut. Kandang harus terjaga kebersihannya agar fitalitas burung terjaga serta tidak membawa dampak penyakit yang berbahaya bagi ibu hamil khususnya. Kalau bisa hendaknya di bersihkan setiap pagi, terlebih lagi jika burung kenari diberi makanan berupa sayur atau buah. Burung yang sehat akan merangsang untuk berkicau

Makanan Burung
Makanan burung harus terjaga kebersihannya, kita tahu bahwa burung kenari saat ini menjadi pure burung piaraan meskipun awalnya adalalah burung liar berdasarkan catatan sejarah yang pernah kami posting dengan judul burung kenari asalnya dari Canary. Biasanya burung liar lebih tahan penyakit, berbeda dengan burung piaraan yang memang dari awal makan dengan qona'ah hasil pemberian pemiliknya

Makanan burung kenari
makanan burung kenari adalah biji-bijian, namun entah makanan aslinya seperti apa. Kesulitan menemukan makanan aslinya sehingga para pecintanya dengan berbagai eksperimen membuat dan meramu makanan sendiri, untuk mendapatkannya dengan mudah dibeli dari tempat-tempat penjualan burung.

Makanan lain untuk burung kenari di antaranya adalah buah-buahan yang agak keras seperti apel atau sayur mayur misalnya timun, sawi, oyong dll. Untuk menambah fitalitas dan mental tarungnya dibutuhkan protein yang cukup dengan memberi makanan burung kenari dengan telur puyuh. Tapi perlu diingat bahwa terlalu gemuk karena makanan yang banyak berpengaruh pada kicaunya.

Penjemuran
Burung kenari menyukai hawa panas, karena lakukan penjemuran setiap pagi agak lama sedikit tidak apa-apa antara 2-3 Jam per-hari. Penjemuran juga diharapkan untuk menghilangkan berkembang biaknya kutu yang menelusup ke dalam bulu-bulunya. Untuk menandainya tidak sulit, apabila burung kenari atau burung apa saja sering menggaruk badannya seperti mencari kutu di sela-sela bulunya, Dengan penjemuran yang maksimal maka kutu tidak bisa berkembang biak

Memandikan burung
burung juga seperti manusia, ia butuh mandi agar segar dan bugar, pastikan setelah dimandikan kemudian di jemur. Memandikan juga bertujuan membersihkan bulu kenari agar terlihat mengkilat dan indah untuk dipandang.

Usahakan memandikan burung benar-benar basah sampai meresap ke kulit burugn tersebut, tak jarang orang-oang yang tertipu pandangan hanya sekedar membasahi bulu bulu luarnya saja, termasuk saya dulu seperti itu, lain kali kita akan posting tentang ciri burung kenari yang hebat, untuk melengkapi posting sebelumnya terkait dengan cerdas memilih burung kenari super sehat

Friday

Ternak burung kenari; bisnis dan hobi

Bekerja dengan senang hati adalah kenikmatan hidup yang tiada tara dalam mencari nafkah, salah satu tipsnya adalah bekerjalah dari hobi yang anda punya. Ternak burung kenari ini bagian dari hobi tapi juga bisnis, silahkan baca bagaimana cara membuat kandang ternak burung kenari

Ternak kenari bagian merawat alam

Antara manusia dan alam adalah satu kesatuan yang tak bisa terpisahkan, salah satau tanggung jawab khalifatullah fil ardh adalah merawat dan melestarikan lingkungan hidup, termasuk melestarikan segala macam burung yang telah diciptkan oleh Allah di muka bumi ini, Salah satu posting blog ini adalah tentang burung kenari asalnya dari Canary

Mengenali burung kenari sejak dini

Mengenal macam macam dan karakter burung kenari adalah modal pertama yang harus dipunyai oleh para pecinta burung kenari. Jangan salah pilih karena ada sebagian penjual yang mengeruk keuntungan dengan cara menjual burung kenari ini tanpa memberi penjelasan yang detail.
Teliti sebelum membeli adalah salah satu tindakan antisipatif yang menjauhkan diri dari penyesalan. Untuk itu ikuti kisah kami dalam posting berkenalan dengan burung kenari

Panduan Ternak burung kenari


Panduan ternak burung kenari terlengkap.
Dengan penjelasan yang singkat dan simpel diharapakan banyak orang yang berternak burung kenari sehingga pada akhirnya ternak burung kenari menjadi hobi sekaligus berbisnis

Thursday

Cara menetaskan semua telur kenari

Setelah beberapa bulan berkenalan dengan burung kenari dan hendak bertenak burung kenari akhir setelah 5 bulan kesampaian juga. Burung kenari yang telah dibeli beberapa hari itu bertelur walaupun masih terkadang telurnya gagal di sarangnya. Tapi setelah berupaya mencari tahu cara membuat sarang burung kenari ternyata ada masalah krusial yaitu banyaknya telur yang tidak jadi menetas

Cara menetaskan semua telur kenari terbilang sangat mudah, pada umumnya telur kenari berkisar antara empat sampai lima butir, sedangkan siklus antara telur pertama dan kedua antara 3-4 hari sekali, jika ada dua telur, tentu telur pertama sudah berusia 4 hari sedangkan telur kedua baru berusia 1 hari, di sinilah kuncinya.

Supaya nanti pada saatnya telur telur tersebut meentas bareng, maka ambil dan simpanlah telur pertama kemudian simpan di tempat yang hangat, jangan terkena air sedikitpun, karena telur yang terkena air biasanya gagal meskipun induknya mengeraminya. Setelah itu telur kedua dan seterusnya juga disimpan seperti telur pertama itu tadi.

Setelah burung kenari betina ingin mengerami telurnya, maka taruh di sarangnya dan tunggu paling cepat 21 hari telur itu akan menetas bareng. Nah, disinilah rahasianya, karena ngeremnya bareng sehingga menetasnya pun bareng. Bisa dibayangkan kalau kita biarkan secara alami maka telur pertama akan jadi duluan sedangkan yang lainnya masih baru di keremin sama induknya beberapa hari saja.

Saturday

Kandang ternak burung kenari

Awalnya saya berkenalan dengan burung kenari tidak berminat untuk membudidayakannya, Tersiar kabar bahwa ternak burung kenari itu mudah, karena burungnya jinak dan tahan banting, bukan tahan untuk dibanting tapi tahan terhadap segala cuaca dan kebisingan. Atas dasar kabar tersebut akhirnya saya memberanikan diri untuk membeli kenari betina, sebelumnya saya sudah mempunyai kenari jantan yang lumayan bagus dan agak beda dengan burung kenari pada umumnya, kenari lokal tapi agak besar dan tampan.

Niat untuk ternak kenari terwujud, setelah beli burung kenari betina baru dua ternyata sudah bertelur tapi pecah karena kandang ternak burung kenari belum disiapkan. beberapa kali sampai 4 kali bertelur masih saja pecah disebabkan oleh si kenari tersebut tidak mau bertelur pada sarang telah disediakan, tanda tanya besare mulai menggelayuti pikiran saya. Bersyukur ada tukang ternak kenari yang sudah berhasil dia menyerankan bahwa kandang kenari yang saya buat dengan ukuran tinggi 50cm x 50cm x 1M ternyata ukuran kandang love bird, untuk kandang burung kenari cukup dengan ukuran 50cm x 50cm x 50cm saja

Mengapa harus kecil, karena karakter burung kenari tidak fokus bersarang pada tempat yang luas, maklum kita ketahui bersama bahwa burung kenari bukan burung liar, meskipun burung kenari asalnya dari canary tapi itukan dulu, sekarang sudah tidak pernah kita temui lagi burung kenari sebagai burung liar di negara manapun juga.

jadi kandang ternak burung kenari harus kecil dengan tujuan fokus untuk bertelur di sarang yang sudah kita buatkan, pilihkan situasi dan kondisi yang nyaman agar tidak terganggu jika sewaktu-waktu kawin atau nanti pada saat mengeram. Karena kenari butuh tempat yang sepi pada saat mengerami telunya.

Begitulah caraku yang pernah saya lakukan, semoga dengan di share seperti ini bisa membuat kita makin bersemangat dan sukses mendulang rupiah dari ternak kenari ini

Friday

Sarang Surung Kenari

Saya pernah membelikan sarang burung kenari, sarang tersebut sepertinya dari daun beringin sapu, tapi sepertinya sama sekali tidak diminati. Kemudian saya coba untuk memasukkan rerumputan kering ke dalam kandangnya, malah kenari tidak mau turun sedikitpun dari tangkringannya. Saya harus memutar otak membuat sarang burung.

Ternyata dari teman ada yang memberi saran bahwa sarang burung kenari harus terbuat dari rerumputan atau daun kering dengan tekstur halus dan bisa dibengkokkan, atau terbuat dari kapas. tebarkan kapas kecantikan di kandang maka burung kenari akan mengankutinya satu persatu untuk dibuat sarang dan mau bertelur dengan sarang buatannya sendiri, mungkin kalau kita buat sarangnya kurang bagus kali ya menurutnya hehe

bentuk sarang burung kenari tidak sebesar burungnya, bentuknya bulat dan kecil karena itu tidak perlu kapas terlalu banyak. Biarkan burung membuat sarang sampai selesai dan masukkan rumput atau serat daun nanas yang sudah diambil seratnya. Bisa juga dengan menggunakan serat kelapa tujuannya adalah halus dan mudah dibengkokkan. Setelah itu kita tinggal menunggu kenari bertelur di sarang buatannya sendiri

Itulah sebagian kecil pengalaman saya pada awal awal ternak burung kenari. selamat mencoba membuat sarang burung kenari

Sunday

Cerdas memilih burung kenari super sehat

Burung kenari adalah burung cantik yang disukai oleh banyak orang, di samping warna bulunya menggoda pandangan mata, kicau burung kenari tergolong unik dan variatif, sesuai sekali dengan berbagai mutasi dan perpindahan burung kenari, jika dilihat dari sisi historis kenari dari canary. Burung kenari sebenarnya burung liar yang diternak oleh banyak orang dari berbagai belahan penjuru dunia. Karena itu sebenarnya burung kenari sudah mengalami sekian kali kawin silang dari pejantan belahan dunia manapun. Sangat wajar jika terjadi perbedaan fisiologis (tubuh) diantara burung kenari itu sendiri, sebagai pengaruh dari migrasi tersebut. Untuk mendapatkan kenari super dibutuhkan cerdas memilih burung kenari super yang akan kita bahas pada postingan kali ini.

Untuk menghindari salah pilih, maka kita perlu cerdas memilih burung kenari super yang sehat. Hal ini tak mudah, apalagi di tukang burung yang membual, seolah lebih gacoran pedangangnya daripada burungnya itu sendiri, oleh karenanya pilihlah toko burung terpercaya dan berkualitas untuk mendapatkan burung kenari yang super dan sehat. Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan.

Bulu burung kenari
Bulu burung kenari yang sehat adalah lembut dan tidak mengembang, hampir semua burung yang tidak sehat bulunya akan mengembang, kecuali burung sedang tidur bro.. oleh karena itu untuk menandai burung sakit deteksi awalnya adalah bulunya mengembang. Burung kenari yang terawat akan terlihat mengkilat dan bersih temasuk bersih sampai diujung ekornya.

Usia burung kenari
Usia burung sangat mempengaruhi tingkat kegacoran kicaunya, semakin tua burung kenari semakin gacor dan semakin mudah birahi, mungkin anda bertanya-tanya apa hubungannya antara rajin bunyi dan birahi. Biasanya burung yang birahinya tinggi maka ia akan gacor karena ingin kawin, yaaah kira-kira sama dengan om-om sekalian lah. Kalau kita tahu triknya sebenarnya gampang kok menandai apakah burung tersebut sudah berumur atau belum?, apabila kakinya sudah pipih hal itu menunjukkan burung tersebut sudah cukup umur. Langsung rogoh saku beli deh..

Kaki burung kenari
Biasakan teliti sebelum membeli, burung yang sehat adalah burung yang kakinya tegak dan tidak bengkok serta tidak berat dipakai untuk melompat-lomat. Burung kenari sangat rentan sakit di kaki akibat gigitan nyamuk atau dalam bahasa jawanya disebut bubulen, karena itulah sangat wajar jika pemeliharaan burung kenari setengah wajib untuk dipakaikan kerodongan.

Seperti yang disebutkan di atas, kaki burung kenari yang sudah tua berbentuk pipih bukan bulat seperti anakan. Pernah kita melihat kulit kaki kenari yang setengah pipih adala lapisan kulit ari yang bening, jangan khawatir hal itu tidak mempengaruhi kesehatannya sama sekali, malah burung tersebut berarti sudah tua banget. Karena setelah lapisan kulit arinya yang berning itu hilang, kaki burung kenari akan mulus dan pipih

Kuku burung kenari
Pertumbuhan Kuku burung kenari jantan dan betina mengalami perbedaan tingkat percepatannya, burung kenari jantan lebih cepat panjang dari pada betina. Saya punya burung kenari betina, dari segi birahi memang kelihatannya sudah birahi, tetapi dilihat dari kukunya masih pendek-pendek dan tidak ada bekas potongan, baru dua tiga hari saja, burung tersebut sudah bertelur. Oooh ternyata kuku burung kenari jantan dan betina itu beda krakter fisiologisnya.

kuku burung kenari yang sudah memanjang sampai merepotkan burung tersebut berpindah tangkringan yang satu ke tangkringan yang lain, maka perlu dipotong. Jadi cerdas memilih burung kenari yang super sehat tidak hanya wujud fisik saat kita melihat burung tersebut. Tetapi amatilah, apakah kuku burung kenari tersebut pendek karena masih muda, atau bekas potongan, biar tidak salah pilih.
Selanjutnya kita mengenal karakter burung kenari super

Friday

Karakter Burung Kenari Super

Burung kenari mempunya karakter yang mudah beradaptasi terhadap lingkungan setempat, ia tidak mudah stres karena sudah bukan menjadi burung liar, berbeda dengan burung liar lainnya seperti perenjak, ciblek dan lain-lain. Oleh karena itu burung kenari sangat jinak karena sejak anakan sudah mengenal orang orang disekelilingnya.

Karakter burung kenari yang lain adalah, burung tersebut tergolong mudah perawatannya karena makanannya tidak aneh-aneh, jenis burung ini menyukai sayur-sayuran seperti timun, oyong, wartel dan lain-lain. Salah satu yang menyebabkan burung ini banyak diternak oleh penggemar burung, sebab mempunyai karakter burung mudah birahi. Apabila penjemuran dan makanan yang tidak tepat bisa berakibat burung kenari cepat birahi.

Burung kenari juga termasuk burung petarung seperti burung burung kontestan lainnya, bila mendengar lawannya berkicau sepontan ia menyahutinya. Tak perduli dalam keadaan gaduh atau sepi, inilah enaknya burung kenari di pelihara dimana saja bisa diharapkan kicaunya, walau di keramaian sekalipun.
Kenari berkicau sesuai dengan jenis kelaminnya, kelamin jantan bisa bersuara beberapa model sambil nge-roll, sedangkan kicau burung kenari betina hanya sekedar memanggil jantannya dan kriiiiik. Entah mungkin ada kaitan dengan sejarah burung kenari dari Canary

Thursday

Berkenalan Dengan Burung Kenari

Awalnya saya tidak begitu suka dengan berbagai jenis burung, tak lebih hanya sebatas suka melihat keindahannya dan menikmati ciptaan Allah semata. Tetapi Kang Udin seorang pekerja bangunan bersama teman-temannya selalu berbicara seputar burung piaraan, termasuk burung kenari. Akhirnya saya mencoba untuk browsing di mbah google. Saya lihat berbagai macam burung kenari dari sudut gambarnya, belum mengenal karakter dan cara perlakuannya terhadap burung asal Canary tersebut.

Saya baca dengan seksama baris perbaris postingan tentang burung kenari, masih merasa tak puas namun dalam batin kecilku terbersit: ’duh andaikan aku bisa memelihara” . keesokan harinya bertanya kepada Kang Udin yang masih terus bekerja menyelesaikan taman sebuah yayasan swasta dimana saya bekerja. Sambil mengawasi dan menemani mereka, sedikit demi sedikit saya korek informasi tentang burung kenari. Saya sampaikan keinginan saya tersebut kepada Kang Udin.

“Kang..! saya sebenarnya minat pingin burung kenari tapi takut tidak bisa merawatnya?,” Lho.. itu gampang banget pak, jawab Kang Udin.

Ya udah kang kalau nanti saya punya uang saya minta dicariin burung kenari, kira-kira berapa harganya kang?

Macam-macam pak, kurang lebih 350 ribu, sippppp jawab ku

Akhirnya bulan puasa 1434 H saya putuskan untuk belajar memelihara burung kenari dan berlanjut ingin berternak, meskipun tidak terbayang kapan saya harus berternak burung indah kicaunya tersebut. Sejak itulah, merawat burung menjadi hobi sekaligus pelipur hati yang sedang sedih. Keputusan untuk memeliharanya juga didukung oleh anak dan isteri, ya sudahlah makin menjadi-jadi
Kini.. ada keinginan untuk berbagi cara merawat dan menjaga kicaunya seagai sebuah keajaiban ciptaan Allah swt. Dari paruhnya yang kecil bisa membuka isi juwawut dan lehernya yang pendek menyimpan pita suara yang bisa memproduksi suara indah. dari situlah saya berkenalan dengan burung kenari


Tuesday

Burung Kenari asalnya dari Canary

Nama kenari diambil dari sebuah pulau canary yang terletak di samudera atlantik, masih dalam wilayah Spanyol. Burung kenari adalah burung liar pemakan biji-bijian, buah dan serangga, Burung ini ditemukan pertama kali oleh Jean de Bethencourt seorang penjelajah berdarah Perancis sekitar tahun 1402. Burung tersebut akhirnya dibawa ke portugal dan Inggris. Setelah tahun 1495 Pulau Canary jatuh ke tangan Spanyol, sejak itu pula burungkenari diperdagangkan dan spanyol menjadi penguasa tunggal perdagangan burung kenari sampai diekspor ke Jerman, Inggris dan Rusia. Kisah sukses spanyol ini diikuti oleh berbagai belahan dunia seperti Elba Italia dan termasuk beberapa orang di Indonesia

Dari segi perawatannya tergolong mudah, burungnya bandel tidak mudah stress dan jinak. Dari segi fisik, bulunya lembut dan indah, dari segi suaranya yang merdu menjadikan banyak orang yang suka, kerena banyak kelebihannya itulah banyak pula penggemar burung terpikat untuk memeliharanya dan memngembangbiakkan. Burung kenari yang asalnya liar, kini sudah menjadi burung piaraan dan penghias rumah serta menjadi penghibur bagi pemiliknya.

Burung kenari yang kita jumpai saat ini merupakan hasil dari perkawinan silang dari berbagai jenis belahan dunia, karena itu burung kenari mempunyai banyak jenis dan keunikannya. Bahkan dari burung kenari yang berwarna kuning di kawingkan dengan yang kuning bisa melahirkan kenari yang mirip dengan warna burung gereja. Saya punya burung kenari agak besar dibandingkan dengan kenari lain, tapi lebih kecil dari kenari holland, ini menambah keyakinan saya bahwa burung kenari sudah mengalami berbagai macam persilangan.

Burung kenari sudah menjadi barang komoditi yang manjanjikan, harga satu ekor burung kenari bisa mencapai 300 ribu bahkan lebih. Tentu hal ini terbuka luas bagi peternaknya untuk meraup banyak keuntungan